Toyota Alphard - Harga All New Toyota Alphard 2021 - Spesifikasi Terlengkap!
Toyota Alphard rupanya banyak sekali peminatnya di indonesia, terlebih lagi pada awal tahun 2020 Alphard dan Vellfire mendapatkan modifikasi peyegaran untuk MPV premium pabrikan toyota. Beberapa fitur disematkan dan diupgrade demi memaksimalkan kebutuhan dan daya jual kepada konsumenya.
Baca Juga: Mitsubishi Pajero Sport Facelift 2021 Sudah Tersedia di Indonesia, Begini Tampilanya!
Hal ini juga berpengaruh terhadap harga all new toyota alphard 2021 yang semakin melabung tinggi, tetapi juga memang mobil ini memiliki pasar yang sangat luas sehingga semakin banyak permintaan konsumen terhadap produk ini.
Harga all new toyota alphard 2021 tergantung tiap type nya. Pada all new toyota alphard terdapat tiga type yang memiliki harga berbeda, berikut 3 type toyota alphard 2021:
- All New Toyota Alphard 2.5 X A/T dibanderol dengan harga Rp 1,06 Milyar (OTR)
- All New Toyota Alphard 2.5 G A/T dibanderol dengan harga Rp 1,22 Milyar (OTR)
- All New Toyota Alphard 3.5 Q A/T dibanderol dengan harga Rp 1,98 Milyar (OTR)
Dengan harga tersebut Toyota Alphard menawarkan kemewahan dan kenyamanan yang sesuai dengan uang yang anda keluarkan. Untuk anda yang ingin mempunyai toyota alphard dengan harga terjangkau, jangan khawatir Harga Toyota Alphard Generasi Pertama masih relatif murah dengan hanya Rp 200 jutaan saja anda sudah bisa memilikinya.
Baca Juga: Honda Civic Hatcback 2021: Hatchback Besutan Honda Terkencang, Segini Harganya!
Memang toyota alpahrd tergolong mobil kelas atas dan harganyapun relatif tinggi. Tetapi ini sangat sepadan dengan segala sesuatu yang ditawarkan pada all new toyota alphard 2021, berikut spesifikasi toyota alphard 2021..
Exterior
Sekilas memang mobil ini sangat lebar dan besar, tampilanya saja sudah membuat siapa saja yang lewat pasti nengok untuk melirik mobil ini. Kemewahan sudah dipancarkan hanya sekedar dari exterior toyota alphard.
Baca Juga: Toyota GR Yaris Akan Segera Masuk Ke Indonesia, Hanya Tersedia 125 Unit!
Body yang sedikit mengkotak dan lekukan halus pada tiap sisi memberikan ciri khas tersendiri bagi toyota alphard. Terlebih lagi pada bagian depan terdapat grill chrome besar yang bertengger didepan kap mesin lalu garis tegas mewarnai pinggiran mobil yang seakan-akan menggambarkan mobil ini benar-benar maskulin.
Lampu headlights adjustable dengan model LED yang memiliki suhu warna tinggi sehingga memancarkan cahaya yang lebih terang, selain itu tampilanya dibuat tajam seperti mobil premium toyota lainya.
Baca Juga: Nissan Navara 2022, Double Cabin Terkuat Pamer Tampang, Lebih Gahar Lagi Rupanya!
Fog light front juga tersedia untuk membantu anda berkendara dijalanan dengan jarak pandang sangat minim. Selain itu fitur exterior lainya seperti wiper, rear spoiler, antenna, spion tanduk yang dapat difungsikan secara otomatis, velg alloy, dan masih banyak lagi fitur exterior yang tersedia.
Interior
Lalu untuk interior toyota alphard bagaimana? Tentunya utuk mobil seperti ini pasti selalu menekankan pada kenyamanan para penumpangnya. Kemewahan dan tatanan futuristik yang indah tentunya menambah tingkat kenyamanan dari mobil ini.
Baca Juga: Ford Ranger Hadir Dengan 2 Versi Baru, Segini Harganya!
Dari bagian dashboardnya saja menggunakan bahan dasar fiber carbon yang ringan dan tentunya sangat kuat. Mempermudah para arsitek dalam mengatur tata letak fitur pelengkap yang tertempel pada dashboard toyota alphard.
Fitur-fitur tersebut berupa AC, tacho meter digital, jam digital, trip meter, digital odometer, layar comand, dan masih banyak lagi lainya. Semua fitur hampir sudah sangat modern untuk mempermudah para penumpang dalam pengoprasian dan mengetahui fungsi dari fitur tersebut.
Baca Juga: 3 Keunggulan Ferrari F60 America yang Wajib Anda Ketahui! Ternyata Segini Harganya!
Interior yang sangat luas memberikan daya tampung yang maksimal hingga 7 kursi penumpang. Sangat cocok untuk anda yang ingin melakukan perjalanan jauh bersama keluarga tanpa harus merasakan kelelahan.
Penggunaan part kulit pada bagian setir memberikan sensasi nyaman saat menggengamnya, pada bagian jok menggunakan bahan dasar leather yang memberikan kenyamanan juga tentunya. Sesuai dengan tujuan dari dibuat mobil ini yang menekankan pada kenyamanan penumpang.
Mesin
Untuk mesin toyota alphard sangat bervariasi, penggunaan mesin 4 silinder untuk yang pertama 2.500 cc 2AR-FE yang mampu menghasilkan power sebesar 180 PS dan torsi 234 Nm. Untuk mesin satunya yaitu 6 silinder 2.500 cc 2AR-FE dengan power sebesar 275 PS dan torsi 340 NM, ini merupakan mesin kelas tertinggi dari toyota alphard.
Baca Juga: 3 Keunggulan Ferrari Pininfarina Sergio Sebagai Super Car Ferrari Paling Mahal, Segini Harganya!
Untuk penggunaan transmisi menggunakan variable speed CVT sama seperti mobil toyota premium lainya. Dengan transmisi seperti ini sehingga dapat menunjang akselerasi dari mobil ini untuk mencapai kecepatan dan power yang maksimal.
Keselamatan
Tentunya mobil kelas premium seperti toyota alphard dilengkapi dengan fitur-fitur keselamatan yang menunjang keamanan berkendara. Fitur keselamatanya seperti airbag, seat belt, sistem pengereman EBD, sensor parkir dan sensor kecelakaan, child savety locks, dan masih banyak lagi lainya.
Baca Juga: Mengapa Toyota Supra MK4 Banyak Diburu? Berikut Penjelasanya!
Berikut gambaran secara rinci toyota alphard beserta harga terbarunya yang menjadi mobil impian anda semua. Semoga info diatas dapat menambah wawasan anda untuk dijadikan salah satu opsi mobil keluarga yang diimpikan.