Interior Toyota Alphard 2.5 X A/T, Review Lengkap Dengan Kelengkapan Fitur!
Interior Toyota Alphard 2.5 X A/T sudah terdengar sangat awam, pasalnya MPV mewah pabrikan Toyota satu ini memang sudah sangat familiar dinegara kita tercinta. Untuk bagian dalam dari mobil ini pasti para pembaca artikel sudah tau akan gaya elegan dan premium yang diberikannya.
Sehingga beberapa alasan tadi menjadi penyebab mengapa Interior Alphard X banyak digandrungi. selain itu, ternyata kenyamanan yang diberikan juga menjadi penyebab utama dari banyaknya pengguna mobil ini.
Fitur canggih yang tersedia pada Interior Toyota Alphard X rupanya sangat memberikan kemudahan untuk melakukan berbagai akses mobilitas yang terjadi di dalam mobil. Para penumpang seakan dibantu dengan adanya beberapa fitur canggih tersebut.
Untuk itu disini kami akan mengupas bagian dalam dari Alphard X sembari menambah wawasan kalian guna meyakinkan untuk meminang salah satu dari beberapa varian yang ada pada mobil ini. Langsung saja simak kelanjutannya.
Mengupas Interior Toyota Alphard 2.5 X A/T Hingga tuntas.
![]() |
Interior Toyota Alphard X |
Sama halnya seperti mobil MPV premium lainnya, Interior mobil 7 kursi ini juga sudah dibekali dengan berbagai macam fitur pada bagian dashboardnya. Diantaranya yaitu Tachometer, Jam Digital, Odometer Digital Electronic Multi Tripmeter, AC, dan lain lain.
Untuk bagian setir sudah dilapisi dengan kulit pilihan dan untuk jok menggunakan bahan kain dengan kualitas terbaik. Untuk bahan sebagai pelapis, pabrikan sengaja memberikan kualitas yang tak main-main guna memberikan kenyamanan bagi para penumpang dan juga pengemudi.
Selain itu kondisi kabin yang sangat luas dengan dimensi 4945 mm x 1850 mm x 1895 mm memberikan kondisi yang lega bagi penumpang. Penumpang dapat dengan enak memposisikan diri bagaimanapun tanpa harus adanya gangguan kesempitan.
Anda juga tidak perlu khawatir dengan terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan, fitur keselamatan canggih juga disematkan seperti Pre Collision System, Lane Depature Alert, Blind Spot Monitor. Benar-benar menggiurkan bukan, tak heran jika mobil ini dibanderol dengan harga selangit Rp 1,07 Milyar dengan berbagai layanan yang diberikan.
Kenyamanan
Membahas lebih rinci lagi mengenai fitur kenyamanan pada interior Alphard X yang mana menjadi wangsit yang memang seharusnya dilakukan dari mobil satu ini. Kenyamanan menjadi kunci utama dari beberapa aspek lain yang ada. Untuk lebih lanjut mengenai kenyamanan yang diberikan Alphard X kami akan sajikan dalam bentuk tabel dibawah ini.
Fitur Kenyamanan | |
AC | |
Power Window Depan | |
Pemanas | |
Power Steering | |
Ventilasi AC | |
Engine START/STOP | |
Adjustable Seats | |
Spion Elektrik | |
On Board Computer | |
On Board Computer | |
Cup Holder | |
Bottle Holder | |
Keyless Entry | |
Arm Konsol |
Keselamatan dan Keamanan
Dengan kemewahan terkenal yang ditawarkan tentunya mobil ini disematkan dengan fitur keselamatan demi memberikan rasa tenang pada penumpang. Fitur keselamatan ini berfungsi meminimalisir atau mencegah terjadinya kejadian yang tidak diinginkan, seperti kecelakaan atau hal lainnya yang dapat merugikan penumpang dan pengendara lain. Untuk lebih rinci, simak tabel dibawah.
Fitur Keselamatan | |
Airbag Penumpang Depan | |
Child Safety Locks | |
Kantong Udara Pengemudi | |
Anti Lock Braking System | |
Brake Assist | |
Electronic Brake Distribution | |
Sabuk Pengaman | |
Pengingat Pemakaian Sabuk Pengaman | |
Sensor Parkir | |
Crash Sensor | |
Engine Check Warning | |
Pelindung Benturan | |
Pengingat Pintu Terbuka |
Fitur Keamanan | |
Central Locking | |
Power Door Locks | |
Anti Theft Device | |
Engine Immobilizer |
Hiburan dan Komunikasi
Fitur hiburan dan komunikasi yang diberikan juga cukup menarik, hal-hal yang dapat memberikan rasa kesenangan pada penumpang sebagai pelengkap rupanya juga ikut disematkan dengan teknologi yang sangat modern.
Fitur Hiburan dan Komunikasi | |
Layar Comand Touch Screen | |
Radio AM/FM | |
Sambungan Bluetooth | |
Soket USB | |
Speaker | |
Audio 2DIN |
Nah itu tadi beberapa bagian yang terdapat pada Interior Toyota Alphard 2.5 X A/T yang mana mengedepankan kenyamanan para penumpang, bukan hanya tampilan yang mewah dan elegan. Hal tersebut yang membuatnya semakin dicari konsumen dan lambat laun peminatnya semakin banyak.
Akhirnya kita sudah mencapai bagian akhir dari artikel yang membahas Interior Toyota Alphard 2.5 X A/T. Semoga setelah membaca artikel ini anda mendapatkan jawaban atas pertanyaan anda dan semoga dapat bermanfaat. sekian.