Spesifikasi Mesin Mobil Honda HR-V 1.5L S CVT Patut diacungi Jempol, Simak Ulasan Berikut ini! showroomotomotif.com
Mesin Mobil Honda HR-V 1.5L S CVT |
Spesifikasi Mesin Mobil Honda HR-V 1.5L S CVT merupakan salah satu dari yang paling sering dicari sejak awal kami membahas mobil pabrikan Honda ini. Menjadi bagian dari produk SUV mini terbaik seakan-akan lebih mendorong konsumen untuk melihat seberapa garang dapur pacunya.
Hadir perdana pada tahun 2014 sebagai Utilitas Sport dengan body yang ramping, menjadikan keunikan tersendiri bagi Honda HRV S CVT. Perlu diketahui bahwasannya pada saat itu, mobil sejenisnya memiliki bentuk yang besar dan gahar.
Tetapi hal tersebut tidak menutup kemungkinan mesin mobil hrv s cvt kalah bersaing. Bahkan, setelah ditelaah secara mendalam melalui review bagian luar dan dalam ini menjadi kendaraan yang cukup canggih diantara pesaing besarnya.
Baca Juga: Interior Honda HR-V 1.5L S CVT Kondisi Nyaman dan Mewah, Berikut Ulasannya!
Karena keunikannya semua mata tertuju pada mesin hrv s cvt. Disela-sela bentuknya yang kecil, akankah mobil ini juga menggunakan jantung yang terbatas?. Untuk pembahasan lebih dalam, simak lanjutan dibawah ini.
Mesin Honda HR-V 1.5L S CVT
Honda HRV S CVT menggunakan mesin SOHC 16 Valve i-VTEC 1497 cc, 4 silinder segaris, 4 valve. Ini merupakan alasan yang menjadikannya sangat bertenaga dan responsif. Dengan mesin ini, HRV S CVT mampu bersaing terhadap lawan dikelasnya.
Performa Honda HR-V 1.5L S CVT
Mesin ini mampu mengeluarkan Tenaga Maksimal sebesar 118 hp pada putaran 6000 rpm. Untuk mendukung responsifbilitas, Torsi 146 nm pada 4600 rpm cukup membuatnya sigap dalam menerima hentakan mesin.
Transmisi Honda HR-V 1.5L S CVT
Beberapa hal diatas tidak lepas dari pengaruh transmisi yang digunakan, untuk membantu mesin honda hrv mencapai kecepatan maksimalnya, digunakan Transmisi Otomatis 6 Variable Speed CVT. Sehingga ini menjadi perpaduan yang sangat luar biasa.
Konfigurasi Bahan Bakar Honda HR-V 1.5L S CVT
Soal kehematan bahan bakar, anda sudah tidak perlu khawatir lagi. Penggunaan konfigurasi BBM dengan teknologi PGM-FI mampu menanggulangi masalah keborosan pada bensin. Didukung juga dengan fitur Drive By Wire, demi menjaga mobil tetap responsif namun tetap irit.
Dari uraian diatas, dapat kita simpulkan bahwa meski mobil honda hrv tergolong suv mini, akan tetapi spesifikasi mesin yang dimiliki sangat mumpuni. Dapat dibuktikan dari tenaga dan torsi yang mampu dikeluarkan secara maksimal. Sehingga ini berhasil menjawab pertanyaan kita mengenai persaingan dengan SUV sekelasnnya.
Baca Juga: Fitur Canggih Honda HR-V 1.5L S Layaknya Mobil Masa Depan! Full Konfigurasi - Showroomotomotif.com
Itu tadi pembahasan lengkap kita mengenai Spesifikasi Mesin Honda HRV 1.5L S CVT, yang mana sudah ditunggu para pembaca mengenai ulasannya. Semoga artikel ini dapat menambahkan wawasan informasi anda. Sekian.